Arti Tunas Kelapa dalam Kepramukaan




Arti tunas kelapa atau logo pramuka. Jelas Masih ingat seperti apa bentuk lambang Pramuka? Ya, sebuah kelapa dengan tunasnya yang tumbuh ke atas. Lambang Pramuka ini tampak sangat sederhana namun memiliki makna yang dalam.

Pramuka singkatan dari Praja Muda Karana yang berarti rakyat muda yang gemar berkarya. Lahir pada 14 Agustus 1961 yang kemudian diperingati sebagai Hari Pramuka. Pramuka sebenarnya adalah sebutan bagi orang yang menjadi anggota Gerakan Pramuka.

Anggota Pramuka  dibagi menjadi beberapa kelompok berdasarkan usianya. Ada Pramuka Siaga (7-10 tahun), Pramuka Penggalang (11-15 tahun), Pramuka Penegak (16-20 tahun), ada pula Pramuka Pandega (21-25 tahun).

Lalu apa sebenarnya Pramuka dan apa pula manfaatnya? Kepramukaan adalah bentuk pendidikan dan pelajaran lain di luar lingkungan keluarga dan sekolah. Umumnya pendidikan dalam kepramukaan bersifat menyenangkan dan dikemas dalam kegiatan-kegiatan yang menarik. 
Kegiatan tersebut juga kerap memacu kreativitas serta keterampilan para anggotanya.

Bagi orang awam, kepramukaan mungkin akan terlihat seperti kegiatan yang isinya hanya bersenang-senang, tapi tentu saja itu tidak benar. Seluruh aktivitas kepramukaan selalu mengajarkan nilai-nilai pendidikan yang tinggi, seperti mengajarkan tanggung jawab, membentuk watak atau karakter para anggotanya, dan membentuk kepribadian yang berakhlak mulia.

Tak hanya itu saja, kepramukaan diharapkan menghasilkan generasi-generasi penerus yang bisa mewakili logo Pramuka. Mungkin Anda akan bingung, seperti apa generasi penerus yang mewakili makna lambang Pramuka. Di bawah ini kita akan membahas segala hal tentang lambang Pramuka yang tentunya sudah dikenal banyak orang.

 

Pencipta Lambang Gerakan Pramuka/Logo Pramuka


Sebelum mengetahui makna lambang Pramuka, mari kita berkenalan dengan penciptanya terlebih dahulu. Logo berbentuk siluet atau bayangan tunas kelapa yang menjadi ciri khas Pramuka tersebut diciptakan oleh (Alm) Soenardjo Atmodipuro yang bekerja sebagai pegawai tinggi Departemen Pertanian.

Beliau adalah tokoh Pramuka sekaligus Pembina Pramuka saat itu. Lambang Pramuka ciptaan (Alm) Soenardjo ini kemudian digunakan pertama kali pada lahirnya Pramuka, yaitu 14 Agustus 1961.

 

Arti TunasKelapa/Logo Pramuka


Lambang Pramuka rupanya memiliki arti yang begitu dalam, seolah ingin menjelaskan karakter seorang Pramuka. Logo dan penjabarannya sudah terangkum dalam Surat Keputusan Kwarnas No. 06/KN/72 Tahun 1972 yang berisi tentang Lambang Gerakan Pramuka. Berikut ini adalah sedikit penjabaran mengenai makna yang terkandung dalam lambang bergambar tunas kelapa tersebut.

  • Mengapa lambang gerakan Pramuka/logo Pramuka bergambar tunas kelapa? Buah kelapa atau nyiur yang masih kecil dan sedang tumbuh tunas juga disebut sebagai cikal. Cikal ini diartikan sebagai generasi penerus tanah air di Indonesia. Maka Pramuka adalah generasi penerus tersebut, yang memegang inti dan peran penting bagi kelangsungan hidup negara Indonesia.
  • Buah kelapa adalah jenis buah yang mampu bertahan dalam keadaan apapun. Hal ini seolah menggambarkan Pramuka yang juga mampu bertahan menghadapi kondisi sesulit apapun. Pramuka adalah orang yang memiliki jasmani dan rohani yang sehat, yang mampu menempuh tantangan dan ujian apapun. Pramuka juga merupakan orang yang kuat menghadapi berbagai masalah berbekal keuletan dan kebesaran tekad demi mengabdi pada bangsa Indonesia.
  • Kelapa dalam logo Pramuka melambangkan kemampuan beradaptasi yang luar biasa. Buah kelapa memang dikenal sebagai salah satu buah yang mampu tumbuh di mana saja. Maka seorang Pramuka harus mampu menyesuaikan diri dalam berbagai kondisi dan mampu beradaptasi dengan keadaan masyarakat seperti apapun juga.
  • Salah satu ciri khas kelapa adalah pohonnya yang sangat tinggi dan biasanya tumbuh lurus ke atas. Hal ini sesuai dengan penggambaran cita-cita seorang Pramuka yang haruslah setinggi langit. Tak hanya cita-cita yang tinggi, namun juga cita-cita yang lurus dan mulia, sehingga tak mudah goyah oleh apapun juga.
  • ada logo Pramuka juga terlihat gambar akar yang mengarah ke bawah dan menancap kuat ke dalam tanah. Akar ini melambangkan tekad dan keyakinan tinggi seorang Pramuka. Hal ini juga melambangkan bahwa setiap Pramuka berpegang teguh pada dasar atau landasan yang baik dan benar demi mewujudkan cita-citanya.
  • Buah kelapa adalah buah yang memiliki begitu banyak manfaat. Tak hanya buahnya saja, mulai dari daun, batang, hingga akar, semuanya dapat dimanfaatkan oleh manusia. Hal ini membuat nyiur selalu disebut sebagai pohon serba guna.
  •  
Hal ini melambangkan seorang Pramuka yang keberadaannya memang harus bermanfaat bagi banyak orang. Seorang Pramuka pun juga harus berbakti pada masyarakat demi kepentingan bangsa dan negara.
Nah, itulah sekilas tentang arti tunas kelapa dalam kepramukaan. Rupanya buah kelapa atau nyiur memiliki filosofi yang dalam, dan hal ini diharapkan bisa terpatri dalam jiwa tiap-tiap Pramuka.

 

Penggunaan Lambang Gerakan Pramuka/Logo Pramuka


Lambang Gerakan Pramuka  Indonesia umumnya dipakai pada bendera atau panji-panji Pramuka. Lambang bergambar tunas kelapa ini juga kerap ditemukan pada atribut-atribut seragam Pramuka. Masih ingat bagaimana ciri fisik seragam Pramuka?

Seragam Pramuka selalu berwarna cokelat, dilengkapi dengan berbagai atribut yang menunjukkan identitas si pemakai. Pada seragam inilah ada beberapa atribut Pramuka yang menggunakan lambang bergambar tunas kelapa. Berikut ini adalah contoh beberapa atribut seragam Pramuka tersebut.

 

1. Tanda tutup kepala


Bila Anda pernah mengikuti kepramukaan, Anda tentu ingat dengan topi khas Pramuka. Dalam Pramuka, topi yang dipakai bisa memiliki bentuk yang berbeda-beda, tergantung usia atau golongan anggotanya. Pada topi inilah terdapat atribut bernama tanda tutup kepala/topi yang menggunakan logo Pramuka.

Atribut ini memiliki warna yang berbeda-beda. Hijau untuk Pramuka Siaga, merah untuk Pramuka Penggalang, Kuning untuk Pramuka Penegak, dan Cokelat untuk Pramuka Pandega.

Pada Pramuka putri, atribut topi ini berbentuk bulat. Cara memakainya pun bisa berbeda-beda. Untuk Pramuka putri dewasa lainnya, atribut dipakai di bagian depan topi. Sementara untuk Pramuka Penegak dan Pandega, atribut dipakai pada sisi kiri topi/peci, sekitar 2cm dari bagian tengah depan.

Untuk Pramuka putra, atribut topi ini berbentuk segi empat atau kotak. Pada Pramuka Siaga, Penggalang, dan Penegak, atribut ini dipasang di sisi kiri topi/baret. Memasangnya harus tepat di atas bingkai bawah baret dan berada di atas pelipis kiri pemakainya. Sementara untuk Pramuka Pandega dan Pramuka putra dewasa lainnya, atribut dipasang pada sisi kiri peci hitam.

 

2. Badge atau lencana wilayah


Salah satu atribut yang juga berlogo Pramuka adalah lencana wilayah yang pasti dipakai oleh setiap anggota Pramuka. Atribut ini berbentuk perisai, dan setiap badge wilayah pasti memiliki gambar yang berbeda-beda, sesuai dengan ciri khas daerahnya. Namun lambang 
Pramuka bergambar tunas kelapa tetap menjadi inti pada badge wilayah tersebut. Pada seragam Pramuka, atribut ini dipakai pada lengan baju sebelah kanan, tepat berada di tengah.

 

3. Tanda pelantikan


Logo Pramuka juga bisa ditemukan pada atribut tanda pelantikan. Pada Pramuka putra, tanda pelantikan berbentuk belah ketupat. Sementara pada Pramuka putri, atribut ini berbentuk bulat dan relatif lebih kecil daripada milik Pramuka Pria.

Cara memakainya pun berbeda, Pramuka putra menyematkan tanda pelantikan ini di bagian dada baju, tepat pada saku sebelah kiri. Sementara pada Pramuka Putri, tanda pelantikan dipakai pada kerah baju sebelah kiri, dipasangkan dengan atribut tanda pandu dunia yang berwarna dasar ungu cerah.

Itulah sekilas tentang Arti Tunas Kelapa dalam Kepramukaan, dan termasuk makna yang terkandung di dalamnya serta penggunaan logo tersebut. Pramuka memang menggambarkan pribadi yang penuh akan hal-hal positif. Tentunya dengan adanya kepramukaan, diharapkan pula lahir generasi penerus bangsa yang berkualitas dan mampu memberikan kontribusi pada pembangunan negara.

Salam Pramuka.

.
Title : Arti Tunas Kelapa dalam Kepramukaan
Description : Arti Tunas Kelapa dalam Kepramukaan Arti tunas kelapa atau logo pramuka . Jelas Masih ingat seperti apa bentuk lambang Pramuka? Y...

7 Responses to "Arti Tunas Kelapa dalam Kepramukaan"

  1. Kunjungan Malam Sobat..
    Jangan Lupa Koment Back Ya..



    All about Hacking =))


    Salam Blogwalker... :))

    BalasHapus
    Balasan
    1. malam gan..terimakasih kunjungannya..siap langsung aku ke blog agan..

      Hapus
  2. Salam Pramuka gan..terimakasih kunjungannya..

    BalasHapus
  3. waduh sering banget dulu menjadi penggalang di pramuka,tapi baru tahu sang pencipta lambang pramuka.nice share Ki....

    BalasHapus
    Balasan
    1. terimakasih kunjungannya, hanya sekedar berbagi gan, semoga bisa mengenangkan nostalgia masa kepramukaan kita..

      Hapus
  4. Balasan
    1. kenangan masa kecil memang banyak tertuang dalam kepramukaan.
      terimakasih kunjungannya gan..

      Hapus

Terimakasih sudah singgah
Demi perkembangan dan kemajuan Rejeki Angka
Mohon tinggalkan komentar anda
Kritik, saran dan masukan anda
Adalah pupuk dan mineral kehidupan blog ini.

TETAPI MAAF KARENA ADMIN TIDAK SELALU ONLINE

Maka harap maklum bagi komentator apabila komentar tidak langsung ditanggapi,terimakasih.

SALAM BLOGGER...!!

Label